Jalan jalan ke Jogja part 2 di Candi Borobudur



Jalan jalan ke Jogja part 2 di Candi Borobudur


Tanggal 02 Februari 2017
Hai hai… sekarang saya akan membagi cerita lagi tentang pengalaman berlibur. Yap, sekarang saya akan bercerita pengalamanku jalan-jalan di jogja. Saya jalan jalan tidak sendirian lho, saya ditemani oleh 5 teman sekolah saya, mereka adalah Alvin, Rusydi, Zackaria, Nabila dan Astri. 
Sebelumnya kita merencanakan jauh-jauh hari untuk melakukan perjalanan ke Jogja ini, tapi tidak untuk ke Candi Borobudur lalu kami spontan saja memikirkan kalo tidak pas rasanya tidak mengunjungi objek wisata yang termasuk kedalam 7 keajaiban dunia ini.
Kami berangkat dari rumah salah satu teman kami yang terletak di Jogjakarta sekitar jam 9 pagi hari Kamis 2017. Kami bergiliran mandi untuk bersiap-siap berangkat ke sana. Kami menggunakan mobil teman kami. Lalu kami berangkat ke candi Borobudur kira kira bisa ditempuh 2 jam kurang lebihnya. Kami sarapan nasi padang dulu di pinggir jalan.
Sesampainya di lokasi kami langsung menuju ke loket masuk Candi Borobudur. Sebelum itu kita disuguhkan beberapa pasar yang menjual pernak-pernik khas Jogja dan Candi Borobudur di sekitar jalan masuk ke kompleks Candi Borobudur. Pasar itu menjual seperti Batik, Gantungan Kunci Borobudur, blangkon, Kacamata, Topi, dsb. Sebelum kami membeli tiket kami berfoto di depan pintu Masuk gambarnya ada di paling atas tuh. Lalu kami membeli tiket masuk dengan harga Rp. 30.000,- untuk dewasa dan Rp. 15.000,- untuk anak kecil.










Lalu kami masuk ke Dalam kompleks Borobudur sebelum itu untuk pengunjung yang mengenakan celana pendek diharapkan untuk menggunakan selendang batik khas Jogjakarta yang sudah disediakan oleh pengelola Candi. Setelah itu kamipun naik ke atas melewati tangga yangt cukup tinggi karena kami ingin melihat pemandangan yang sangat indah di atas Candi Borobudur ini. Setelah kami sudah sampai puncak kami bisa melihat puncak yang tak biasanya dijumpai di kota-kota karena banyak bukit dan gunung yang ditutupi awan dan kabut. Kamipun berfoto ria untuk mengabadikan momen ini bersama-sama. di Candi Borobudur ini kita banyak menjumpai para wisatawan dari mancanegara. Banyak sekali yang mengunjungi tempat ini, tapi nanti kalo kalian kesini tolong jangan buang sampah sembarangan dan tidak boleh duduk di pinggir Stupa ( tempat patung Dewa Sedang bermeditasi ). Hati-hati kalian kalo melanggar karena disana ada bapak Satpam yang terus mengintai pengunjung-pengunjung yang nakal. 
ini adalah pengakuan dari Internasional sebagai objek wisata masuk kedalam 7 keajaiban dunia.
Setelah sudah hampir 3 jam kamipun turun kebawah karena awan yang sudah mendung dan tak lama kemudian hujanpun datang kamipun berlari ketempat teduh bersama para pengunjung lainnya. Setelah hujan mulai redah kami melanjutkan kearah pulang sebelum itu kami melewati pasar dan berbelanja pernak-pernik kahs Jogja dan candi Borobudur. Karena harga yang terjangkau jadi tidak usah khawatir kehabisan uang dipasar ini. lalu kamipun pulang dengan membawa sejumlah oleh-oleh dan membawa kepuasan dan kebahagiaan sudah bisa menikmati Candi Borobudur yang termasuk dalam 7 keajaiban dunia ini.
Disini banyak fasilitas dari Toilet, Mushollah setelah kalian menuju keluar dari Candi Borobudur. Disini sangat bersih dan rindang jadi kalo kalian mengotori berarti hati kalian belum bersih sepenuhnya. Saran saya sebelum kesini harap membawa topi, Kacamata dan bekal lainnya seperti air mineral karena diatas Candi Borobudur tidak ada yang berjualan makan dan minuman apalagi menjual Rokok, karena disini objek wisata yang Go Green yang pengunjungnya dilanrang Merokok di area ini.
Sekali lagi jagalah keindahan Objek wisata Indonesia karena kalo tidak kita siapa lagi? kalo tidak sekarang kapan lagi? begitu singkat cerita dari saya selebihnya mohon maaf jika ada salah-salah kata. Lain waktu saya akan membagikan banyak cerita lagi
Terima kasih sudah membaca artikel saya. jangan lupa bahagia
Bersambung di Jalan-jalan ke Jogja Part 3 Jalan Malioboro…. 



















  

Komentar

Postingan Populer